Friday, March 15, 2013

Ambillah Cermin Dulu, Saudaraku...


bismillah...

Tadi pagi ada kejadian unik yang saya alami. hanya beberapa menit memang tetapi membuat saya tergelitik untuk menuliskannya. sebelumnya saya sudah pernah menulis bahwa saya pengguna manset (manset user) yang fanatik sehingga tadi pagi pun saya memakai manset panjang (lengan baju saya juga panjang) agar lengan saya tertutup rapi. 

saya saat itu menghadiri sebuah rapat, di sebelah saya ada akhwat lain yang berusia sekitar 5-6 tahun di atas saya.  tentu beliau adalah seorang aktivis di kampus seperti saya. pemahamannya juga mungkin jauh lebih banyak dibandingkan saya. namun ketika rapat sedang berlangsung ia tiba2 mengomentari manset yang saya gunakan.

"ih, kamu kok mansetnya gitu..."
sambil memegang dan agak menarik2 ujung manset saya yang bentuknya agak keriting itu.
"kenapa emang?"
"mansetmu masa' kayak gitu. kumel. ganti dong..." katanya kemudian.
saya agak bengong ya mendengar komentarnya dan tanpa sengaja melirik lengan tangannya yang telanjang tanpa ditutup manset.

sebagai info, manset yang saya gunakan berwarna putih berbahan katun yang mana sangat sensitif dengan gesekan benda di sekitar saya, khususnya meja, motor, dll. jadi kalau ada benda yang agak kotor atau berdebu yang tidak sengaja saya sentuh bisa mempengaruhi manset saya. padahal kalau menurut saya mansetnya tidak sekumal seperti komentarnya.

"ya... daripada ga make manset" kataku sambil kembali melirik tangannya.
"ih.. kamuu... " ==> intinya ngotot agar saya ganti manset.
"iya, nanti diganti ya..." kataku kemudian.

dari adegan itu saya hanya ingin mengungkapkan bahwa kesalahan (jika itu bisa disebut kesalahan) orang lain yang begitu kecil bisa menjadi sangat annoying dibandingkan dengan kesalahan sendiri yang lebih besar.

maka... ambillah cermin dulu, saudaraku... =)

No comments:

Post a Comment