Friday, June 4, 2010

3 juni 2010: moment ketika aku berjalan sendiri

kamis, bertepatan dengan hari pertama penyebaran kuesioner, datang taklimat yang mengharuskan aku pergi ke monas, untuk membuktikan bahwa aku masih peduli akan Palestina dengan segala polemiknya.

tentu aku harus memilih, dengan begitu banyak pertimbangan, ketidakenakhatian, akhirnya aku berjalan ke monas, sendiri.
ke stasiun sendiri
beli tiket sendiri
nyari kereta sendiri
menyusuri gerbong kereta sendiri
mencari bangku yang masih kosong sendiri
celingukan sendiri
bengong pun sendiri
melihat ke luar jendela untuk memastikan stasiun2 yang ku lewati sendiri
terkantuk2 karena kelamaan sendiri
bangun kembali karna khawatir terlewat stasiunnya, maklum aku sendiri

keluar dari kereta api aku tersenyum karena rombongan orang dengan berbagai macam atribut dari partai itu berjalan menuju tempat yang sama dengan ku
setidaknya aku tidak sendiri di jalan ini
tentu, aku tidak kenal mereka,
yang aku tau, mereka dan aku sama dalam hal kepedulian kami tentang Palestina
mencintainya sama dengan mencintai negara sendiri
karna itulah aku merasa tidak sendiri ketika bersama mereka,

sendiri.....
aku suka sendiri saat karakter melankolis sedang mendominasi,
saat aku menjadi sangat sensitif dengan apapun yang terjadi di sekitarku.

aku suka sendiri...
saat langit menampakkan biru cintaNYA
saat bintang bersinar tanpa suramnya awan
saat mentari bersinar di pagi hari
atau saat bola merah itu kembali ke peraduan

2 comments: